{not}All About Facebook (Account): Layout, Keamanan, Peretasan, Penipuan, dan Ababil

 all-about-facebook-_www.dadanpurnama.com
Sudah lama gak bahas facebook nih… Senyum keren
Sudah beberapa artikel saya tentang facebook dan member/akun facebook. Sekarang saya mau update lagi. Kenapa sih saya bahas facebook terus? Twitter gimana? Hmm… Saya sebagai pengguna Twitter akan bilang FB cuma buat orang alay. Saya sebagai pengguna facebook akan bilang TW kaku buat bisnis. Tentu saja dua-duanya tepat dan dapat terbalik. Pokoknya balik ke diri sendiri lagi. Saya sendiri menganggap Facebook adalah blog pribadi kedua saya. Saya bisa mengekspresikan apa saja dan apapun dan gimanapun. Sedangkan Twitter saya anggap sebagai “account reserve”, maksudnya biar username saya gak diambil orang lain. (meskipun udah) Wajah menangis.

A. Peretasan / Pembajakan Akun oleh Penipu

Beberapa artikel kemarin ketika membahas facebook saya hampir selalu membahas tentang keamanan facebook itu sampai pemilik akunnya. Nah kali ini pun masih sama ada pembahasan keamanan fb juga.Senyum dengan mulut terbuka Masih ingat posting terakhir saya tentang meretas/membajak/mengambil/hack akun orang lain? Nah entah kebetulan atau tidak, setelah membeberkan trik itu secara luas, sekarang para penipu di facebook merajalela. Jengkel
Dua modus penipuan yang saya dapatkan selama ini adalah pertama, Online Shop Gadget ORI-KW-Supercopy. Kedua, Pin BB cewek cantik.  Karena mereka meng-hack akun fb menggunakan yahoo, tentu saja akun yang didapatkan punya ciri khusus, seperti :
  1. Akun yang diretas adalah akun lama yang sudah tidak aktif. Biasanya login terakhir dari keaktifan akun ini adalah tahun 2010-2014. Namun ada juga akun yang masih aktif menjadi korban. Jika pemilik itu cukup ahli maka akun tersebut akan kembali. Jika tidak, maka akun facebook ini akan menjadi saksi palsu untuk testimoni palsu atau menjadi penjual atau meminjam uang.
  2. Akun tersebut tiba-tiba bangun dari mati suri-nya. Saat bangun pun mereka langsung mengunggah foto gadget beserta keterangannya yang berupa daftar harga murah, kontak dan alamat palsu. Tidak lupa mereka menandai teman-teman dari akun ybs.
  3. Ada beberapa kasus, penipu ini mengirim pesan kepada teman akun yang bersangkutan untuk meminjam uang.
  4. Jika kita teliti lebih lanjut, maka kontak yang digunakan (alamat web/nomor hp/pin BB) sudah terdaftar di laman pencarian google. Hebat kan? yup benar hebat terdaftar sebagai penipu di situs lain yang dijelajahi google.
  5. Khusus untuk pin BBM cewek cantik, saya hanya bisa menunjuk poin 1 diatas. Karena saya tetap yakin akun tersebut adalah akun yang telah dibajak oleh penipu. Foto yang digunakannya pun hasil googling. Selebihnya saya tidak tahu karena saya tidak punya akun BBM aktif.
Berdasarkan info dari teman-teman, katanya pin BB cewek cantik itu adalah akun untuk jualan. Saya tidak tahu jualan apa, jualan produk khusus pria atau jualan gadget lagi atau jualan yang lain. Lagipula Pin BBM yang digunakan adalah BBM 4 all biasanya menggunakan OS android. Jadi jika pin BBM itu terlacak sebagai penipu. Tingggal wipe akun dan bikin baru lagi 5 menit selesai Licik.
akun.facebook.yang.dibajak.di-hack.diretas.digunakan.untuk.jualan.gadget.penipuan (2)akun.facebook.yang.dibajak.di-hack.diretas.digunakan.untuk.jualan.gadget.penipuan (1)akun.facebook.yang.dibajak.di-hack.diretas.digunakan.untuk.jualan.gadget.penipuan (1)

Klik gambar untuk memperbesar….

Akun facebook yang dibajak penipu jualan gadget olshop berhasil diambil alih pemilik akunAkun facebook yang dibajak penipu jualan gadget olshopAkun facebook yang dibajak penipu jualan gadget olshop penuh dengan testimoni palsu dari akun yang dibajak juga
akun  facebook yang dibajak diganti profilnya namun gagal diselamatkan korbanakun  facebook yang dibajak diganti profilnya namun gagal diselamatkan korban (1)
kiriman.penipu.facebook.pin.bb.bbm.cewek (4)kiriman.penipu.facebook.pin.bb.bbm.cewek (3)
kiriman.penipu.facebook.pin.bb.bbm.cewek (2)kiriman.penipu.facebook.pin.bb.bbm.cewek (1)
Oh ya untuk Video Bookep, Kartunisasi/Manganisasi/Chiby Cute, mengirim wall ke grup secara otomatis, itu hanya kesalahan user dan kimputer saja, hanya scam, spam dan virus yang biasanya sudah tertanam di komputer yang dipakai. Jadi saat user login di facebook, maka virus akan aktif dan menjalankan rencananya. Saya tidak akan membahas lebih lanjut, karena pelakunya adalah orang Indonesia. Dia lebih expert dalam bidang IT dan Networking. Wajah menangisAmpun om bukan ane yang ngelaporin domain ente om… ampuunn mbahmu !
virus.trojan.dari.hacker.facebook.video.bokep.dan.gambar.kartun.cute.kartunisasi
Tips jika Anda atau teman Anda terkena tag foto > tinggal hapus tanda dan laporkan ke facebook sebagai spam > jenis akun diretas. Jangan sekalipun tertarik dengan harga murah yang ditawarkan. Logikanya kalau harganya murah, kenapa gak ditawarkan di kota ybs pasti laku kan kalo murah. Mengapa harus kirim-kirim dan transfer langsung??? Ninja.
Laporkan.ke.facebook.jika.menemukan.penjualan.gadget.penipu.dan.tag.pin.BB.BBM.cewek
Pertanyaan: Pada saat memulai modus, megnapa mereka memilih membangunkan akun mati suri daripada membuat baru?
  • Akun yang baru akan terlihat jelas kelihatan klonengan dan mengurangi kepercayaan calon pembeli bego
  • Akun yang diretas biasanya sudah mempunyai ratusan bahkan ribuan teman, jadi tidak perlu cape-cape cari teman lagi.
  • Tidak semua ratusan teman bahkan tibuan teman di fb itu adalah teman di dunia nyata. faktanya, waktu dulu fb masuk Indonesia, para pengguna berlomba banyak-banyak teman di fb. meskipun tidak dikenalnya.
  • Jika ada teman facebook yang tidak dikenal di dunia nyata lalu meminjam uang. Silahkan ladeni saja. Beri harapan palsu. Sampai dia memberikan nomer rekening bank-nya. Saya yakin rekening bank-nya berbeda dengan nama fb korban, alasannya dia? itu adalah rekening saudara, kerabat dsb.
  • Perhatikan jika rekening tersebut dari bank BCA, kemungkinannya adalah penipu. Kenapa BCA? Karena saat sudah ada pembuatan jasa rekening BCA menggunakan alamat palsu. Tentu saja oknum dari bank BCA ini tidak ada sangkut pautnya dengan penipu. Mereka bekerja sendiri-sendiri.
Untuk peretas/pembajak/hacker penipu, sadarlah kalian harta tak akan dibawa mati.
Untuk pedagang yang melakukan cara ini, sadarlah kalian, berjualan saja dengan cara menipu, gimana mau laku kalau calon pembelinya juga merasa tertipu!

B. Iklan Profil / Kiriman Berpromosi dari Akun Alay Ababil

Setelah membahas peretasan dan penipuan, sekarang membahas tentang facebooker ababil. Anda tahu gak fesbuker yang ababil kaya gimana? Yang minta jempol, namanya sepanjang khatulistiwa, yang namanya bukan nama aslinya?? Yup benar sekali. Tapi sekarang ada modus baru setelah ada peningkatan fitur facebook. Apa itu? jreeeng jreeng saya namakan alay baru dengan fitur baru yaitu….jreeng…jreeng…jreng,, : Kiriman Ababil Besponsor. Senyum maluYang seperti apa itu? ya.. itu kiriman foto berprivasi publik yang dipromosikan sebuah akun; tujuannnya like, comment, share, suka, komentar,bagikan.
Biar lebih jelas, lihatlah foto-foto dibawah, jika Anda mempunyai teman banyak dan aktif, pasti beranda anda akan ada yang sejenis seperti ini :
kiriman.berseponsor.iklan.facebookiklan.facebook.kiriman.bersponsor.dengan.foto.DP (1)
Yah seperti itulah kiriman bersponsor / kiriman dipromosikan untuk akun profil. Fitur ini datang ke Indonesia pada tahun 2013 dimana sebelum fitur ini ada, kiriman dipromosikan / kiriman bersponsor hanya bisa dilakukan oleh akun halaman/fanpage saja. Dulu saya juga ada fitur ini di profil/kronologi saya, namun sayang karena alat pembayarannya adalah kartu kredit jadi saya diblokir dari fitur ini. Pembayaran? Yups! Fitur ini tidak gratis, kita harus membayar ke facebook atas tersebar dan terlihatnya kiriman foto kita. Dahulu setelah saya diblokir, muncul opsi pembayaran lewat pulsa telkomsel/indosat tapi sekarang dihapus dan hanya menerima pembayaran kartu kredit saja.
iklan.facebook.kiriman.promosi.bersponsor
Mengapa saya menyebut kiriman alay/ababil/abg labil? heheh soalnya saya juga pengen yang begituan… untuk mencari ayah biologis saya Senyum berpikir. Upssss ehm ehm Coba bandingkan kiriman akun alay ini dengan kiriman dari halaman resmi.
kiriman_bersponsor_dari_halaman_resmikiriman_bersponsor_dari_fanpage_resmikiriman_bersponsor_dari_fanpage_resmi_di_facebook
Yup pada promosi halaman resmi, tujuan mereka adalah untuk menjangkau calon konsumen. Sedangkan pada promosi akun ababil, tujuan mereka adalah untuk ajang unjuk gigi punya banyak suka/like dan komentar/comment.
Pernyataannya: Anda iri ya?, sirik tanda tak mampu! Ngurusin orang, urus aja diri sendiri!
Well benar saya iri dengan mereka, namun di sisi lain saya kesal dan kasihan pada mereka karena telah riya. Lihatlah yang foto dikirimkan, banyak diantara mereka menggunakannya untuk meminta like, meminta doa, disuruh berkomentar amin dsb. Saya yakin mereka tidak izin dulu kepada (keluarga) orang-orang yang ada dalam foto itu. Para ababail itu kebanyakan menggunakan foto Disturbing Picture, Orang Miskin, Penistaan Agama bahkan Pornografi. Kadang juga mereka memakai modus menggunakan fanpage orang terkenal palsu.
kiriman_dari_fanpage_palsu_facebookfacebook_kiriman_dari_fanpage_palsu
Jika di beranda saya ada yang seperti itu ya saya langsung laporkan ke facebook. Kadang laporannya hanya sebagai spam terutama untuk like, komen, DP, minta doa, pin BB cewe, jual gadget dsb. kadang juga saya melaporkannya ke facebook untuk ditinjau terutama jika foto tersebut mengandung kekerasan, penistaan agama dan pornografi.
laporkan_iklan.facebook.kiriman.bersponsor.dengan.foto.DP (3)Kiriman.bersponsor.menyalahi.aturan.facebook (1)Laporkan_Kiriman.bersponsor.menyalahi.aturan.facebook (2)Iklan.facebook.kiriman.bersponspor.mengandung.penistaan.agama
Dari pantauan saya, pengirim kiriman alay ini adalah remaja yang menyukai halaman facebook alay. Kebanyakan mereka aktif pada halaman dan grup ADM A.D.M Artis Dunia Maya


C. Tampilan Style Theme Layout Facebook untuk mobile dan touch

Fiuhhhhh Bercanda kok udah dua bahasan, sekarang lanjut ke bahasan tentang layout facebook. Sejak 2009 sampai sekarang, saya telah melihat perubahan-perubahan dan pergantian pada layout/style/tampilan facebook. Perbedaan ini bukanlah perbedaan mayor perubahan seluruhnya, tapi perubahan layout pada akun yang berbeda padahal pada waktu dan browser yang sama. Sehingga, dulu saya mengatakan facebook memperlakukan penggunanya secara berbeda-beda baik dari keamanannya, fiturnya dan juga tampilannya.
Namun saya bukan membahas perubahan tampilan facebook secara global ya… misalnya membandingkan layout facebook tahun 2006 dengan 2015 dari tipe profil sampai tipe kronologi. Untuk yang seperti ini Anda bisa mencarinya lewat google. Bukan juga membahas perbedaan style facebook berdasarkan browser yang dipakai. Misalnya layout facebook di firefox berbeda dengan layout facebook di chrome. Kalo perbedaan tampilan berdasarkan browser jelaslah berbeda.
Contohnya, Coba buka m.facebook.com dari firefox dan chrome. Tampilan m.facebook.com di chrome adalah tampilan touch.facebook.com di firefox. Agar chrome menampilkan layout m.facebook.com firefox, maka alamatnya adalah mbasic.facebook.com.
Oke biar lebih ngerti, bisa dilihat kumpulan screenshot di bawah ini. Disini saya menggunakan browser firefox. dengan fokus ke m.facebook.com dan touch.facebook.com. Untuk www.facebook.com juga sama loh selama ini saya menemukan 4 layout, yaitu
  1. tampilan profil, (digunakan 2012-2013) > sangat langka mungkin udah diupgrade
  2. tampilan kronologi default (yang banyak digunakan sekarang).
  3. tampilan kronologi baru (menggunakan icon baru) > lumayan langka
  4. tampilan kronologi dengan menu di sebelah kiri, > sangat langka
Namun www.facebook.com tidak ada ya… soalnya 3 aon gak gratis. Senyum berpikirSaya 3 aon cuma dapat 3 situs gratis (m.facebook.com, m.olx.co.id dan m.kaskus.co.id) selebihnya tidak bisa diakses. Itu pun sekarang saya dapat peringatan bahwa saya berada diatas pemakaian wajar! WTF!!!!! 
Sebenarnya di sebelah kiri atas harusnya ada gambar logo facebook,  tapi tidak muncul karena saya pakai 3 aon 0 kuota. Untuk selanjutnya saya tidak bisa berkomentar lagi. Silahkan bedakan sendiri ya…
Oh ya satu lagi, kumpulan screenshot ini belum semuanya menampilkan perbedaan layout hanya dua layout saja. Secara garis besar, seperti facebook desktop, facebook mobile (basic/touch) mempunyai empat layout, sama seperti facebook desktop. Tapi tidak bisa saya tampilkan karena saya lupa akun yang mana yang berbeda lagi… Cape dong harus buka ratusan akun buat nyari perbedaannya. Senyum malu

macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox2macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox1
macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox4macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox3macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox8macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox10macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox9macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox_www.dadanpurnama.com__macam-macam.tampilan.layout.facebook.kronologi.facebook.mobile.dan,facebook.touch.di.firefox_www.dadanpurnama.com_
Ingat ya.. perbedaan diatas masih dalam satu browser, belum lagi jika menggunakan opera mini.
perbedaan.layout.facebook.di.opera-mini.tahun.2013
Saya mempunyai beberapa hipotesis tentang perbedaan layout ini, yaitu berdasarkan perangkat yang kita gunakan. Misalnya, biasanya kita menggunakan fb4android/fb4iOS di hp lalu mengakses fb di mozila maka tampilannya akan berbeda dengan icon-icon yang baru. Jika kita membuka fb menggunakan operamini ataupun fbselular, maka akan menggunakan layout fb yang biasa digunakan orang.



PENGUMUMAN
Mulai saat ini komentar sebagai anonim telah saya nonaktifkan. Anda bisa berkomentar menggunakan akun google anda, open id atau berkomentar lewat facebook.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sistem, Cara Kerja, Cara Melacak dan Jasa Lacak Posisi Seseorang dari Nomor HP

Bereksperimen dengan Raket Nyamuk

Teori dan Rangkaian Transistor Sebagai Penguat Arus